Thursday, November 16, 2006

[Parenting] Buku Untuk Batita

Tiara (17 bulan) tampaknya lagi getol-getolnya bereksplorasi dengan lingkungan, termasuk dengan benda apa saja yang dilihat. Apapun yang saya atau bundanya pegang, selalu menarik perhatiannya. Setiap kali melihat saya atau bundanya pegang buku atau majalah, pasti akan diminta. Dengan asyiknya dia coba membuka lembar demi lembar buku atau majalah tersebut sambil dari mulutnya keluar suara suara hooo .... ini ..... kak .... (maksudnya dibuka). Nah bukankah ini kesempatan untuk mengenalkan dia dengan buku ? Siapa tahu kelak dia akan jadi gemar membaca.

Setiap kali kami ajak ke toko buku, sudah pasti, air mukanya akan kelihatan ceria mencoba menyusuri lorong-lorong toko yang penuh dengan buku-buku. Begitu tertarik dengan sebuah buku, dia akan berhenti, mencoba mengamati dan membuka-buka buku tersebut.

Memilih buku untuk anak pra sekolah apalagi yang masih batita (bawah tiga tahun) ternyata tidak mudah. Coba kita cermati di rak-rak toko buku, disitu memang disebutkan buku-buku untuk pra sekolah, tapi hampir semua isinya adalah buku belajar membaca, belajar berhitung, dan mewarnai (yang ini masih mendingan). Apakah tidak terlalu dini untuk mengajari anak-anak kita membaca dan berhitung untuk usia pra sekolah ?

Yang jadi tanda tanya kami : adakah buku-buku yang pas untuk anak sekecil Tiara Lantas kami mencoba mencari di toko buku dengan kriteria pencarian sebagai berikut :
1. Berupa buku cerita
2. Lebih banyak memuat gambar-gambar dengan sesedikit mungkin tulisan. Gambar yang ada juga harus sesederhana mungkin, dengan tujuan si anak mudah mencerna.
3. Syukur-syukur buku tersebut bisa interaktif sehingga mampu membangkitkan imajinasi si anak.

Akhirnya kami menemukan beberapa buku yang pas untuk pengenalan ke anak usia di bawah 3 tahun. Semua buku yang berhasil kami temukan adalah buku dari luar negeri dan ada juga yang telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Kok nggak ada ya buku dari penulis Indonesia sendiri ?

Berikut adalah deskripsi singkat 2 buah buku yang saya rasa cukup bagus dan pas. Yang pertama adalah serial Koguma karya Wakayama Ken dan yang kedua adalah Spot's First Walk karya Eric Hill.

Serial Koguma
Serial Koguma ini sangat menarik. Wakayama Ken adalah seorang dari sangat sedikit penulis buku bergambar untuk anak-anak dengan gaya melukisnya yang puitis. Ilustrasi yang dia buat sangat sederhana namun indah dan imajinatif. Di setiap akhir halaman selalu diberi narasi bagaimana cara kita memanfaatkan buku ini sebagai alat bermain yang imajinatif buat anak-anak.

Berikut ini adalah salah satu bukunya yang berjudul Koguma Main Balon yang sudah diterjemahkan oleh penerbit Periplus.


Serial Koguma (Wakayama Ken)

Spot's First Walk
Saya tidak tahu apakah buku yang ditulis Erick Hill ini serial atau bukan. Karena hanya ketemu satu ini saja di Gramedia. Kisahnya tentang Spot si anjing kecil yang mencoba bereksplorasi pada lingkungan sekitar dengan berjalan-jalan sendirian. Buku ini adalah favorit-nya anak kami Tiara. Bahkan kadang-kadang bisa dipakai untuk menghentikan tangisan dia. Kalau sudah bermain dengan buku ini, seakan lupa kalau lagi menangis, karena fokus dan imajinasinya beralih ke petualangan Spot si anjing kecil. Buku ini cukup interaktif, ada bagian-bagian tertentu dari gambar seperti misalnya pintu yang bisa dibuka, atau semak-semak yang bisa dikuak. Sebagai contohnya : waktu si Spot menemukan kolam, disitu ada daun yang mengambang di atas air kolam dan daun tersebut bisa dibuka. Tiara selalu bersemangat untuk membukanya sendiri, begitu daun terbuka, dia akan berteriak ... ikaaaaan ....


Si Spot di kolam (lihat daun di kolam tsb bisa dibuka...)


Si Spot menemukan ikan dibalik daun.


Ada juga buku-buku lain yang berformat popup yang memang lebih menarik bagi anak-anak karena rata-rata gambarnya sederhana dan jika halamannya dibuka gambarnya akan menonjol keluar.

Andana, Smg-14/11/06
Blog : andana.blogspot.com
Web : www.Seribusatu.Com, Direktori Indonesia terUpdate

3 Comments:

At 10:51 AM, Blogger Unknown said...

Nice article! Anakku juga suka buku2 serialnya Koguma...:)

 
At 9:21 PM, Blogger wedyatmini said...

saya setuju sekali dengan anda, karena dulu saya juga mengalami kesulitan mencari buku cerita untuk anak di bawah tiga thn.kalaupun ada semua dari luar negeri ( untuk kantong pas-pasan seperti saya harus pikir-pikir dulu susu atau buku cerita)

 
At 8:49 PM, Blogger putri alfarini said...

thanks infonya. anakku dave fitra tama juga 17 bulan. lagi maw cari-cari juga buku yang cocok buat dia.bdw, harga kedua buku itu berapa ya?

 

Post a Comment

<< Home